Minggu, 27 Maret 2011

Asal Muasal Pantai Kuta Bali

Kalau jalan-jalan ke Bali pastinya enggak bakalan lupa pergi ke pantai Kuta khan. Pantai yang sering dibilang pantai matahari terbenam (sunset beach) berlawanan sama pantai Sanur pantai matahari terbit (sunrise beach).
Tapi ada yang tahu gak dulunya pantai yang tenar seantero dunia ini kayak apa sih sebelum rame' kayak sekarang. Katanya sih Pantai Kuta justru dikenal banyak orang gara-gara ada orang asing yang terdampar di situ.
Awalnya ada dua petualang Australia dan dua lagi dari Amrik di tahun 1960-an yang enggak sengaja terdampar ke pesisir pantai Kuta. Para bule ini sempat tinggal lama, mereka menumpang di rumah penduduk yang waktu itu atap rumahnya dari ilalang dan berdinding anyaman bambu.
Di pantai ini, mereka sering melihat gelombang laut yang menurut mereka terbilang 'gede' dan sempat merasakan dahsyatnya gelombang Pantai Kuta. Maka para bule petualang ini menyebutnya dengan nama Kuta. Tapi sudah lama penduduk asli menyebutnya daerah pantai ini dengan nama Kota Mimba yang artinya kota dekat hutan karena dulunya masih ditutupi sama hutan. Yang sampai sekarang di sekitar pantai ada desa adat bernama Kuta.
Maka dari tahun 1980-an, Pantai Kuta banyak didatangi turis asing yang pingin menikmati keindahan pantai dan ombaknya yang lumayan dahsyat. Otomatis saja daerah pesisir pantai Kuta mulai penuh sama bangunan hotel, restoran, dan tempat berjemur serta pemandian. 
Hingga sampai sekarang Pantai Kuta di Bali jadi tempat favorit para pengunjung. Ada yang mau kesana? Kalau begitu, selamat berlibur aja deh....

Tidak ada komentar:

Posting Komentar